Wahdi Tinjau Latihan Tinju, Dukung Olahraga sebagai Sarana Pembentukan Karakter

Metro | Calon Wali Kota Metro, Wahdi Sirajuddin melakukan kunjungan ke pusat latihan tinju Metro Boxing Camp (MBC) untuk melihat langsung proses latihan para atlet tinju muda.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung perkembangan olahraga di Bumi Sai Wawai dan menjalin komunikasi dengan para pelatih serta atlet.

Dalam kunjungan tersebut, calon nomor urut 2 Wahdi Sirajuddin yang berpasangan dengan Qomaruzaman disambut antusias oleh para pelatih dan atlet. Dia menyempatkan diri untuk berdialog dengan para atlet, mendengarkan tantangan yang mereka hadapi dalam berlatih dan berkompetisi.

“Olahraga, termasuk tinju, bukan hanya tentang fisik, tetapi juga pembentukan karakter. Ini adalah investasi untuk masa depan anak-anak kita,” ujar Wahdi, Minggu, (6/10/2024).

Selama kunjungan, lanjutnya, Wahdi juga melihat langsung proses latihan, mulai dari pemanasan hingga sparing. Ia memberi semangat kepada para atlet muda dan mengapresiasi dedikasi mereka dalam menjalani latihan.

“Saya berkomitmen untuk meningkatkan fasilitas olahraga di kota ini. Kita perlu menciptakan lingkungan yang mendukung para atlet agar bisa berkembang dan berprestasi,” ucap Wahdi.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kota Metro, Raden Sarmada mengungkapkan, harapannya agar perhatian pemerintah terhadap olahraga semakin meningkat.

“Dukungan seperti ini sangat berarti bagi kami dan para atlet muda,” ucap Sarmada.

Dia menambahkan, kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Pertina Metro untuk merangkul masyarakat melalui olahraga, sekaligus menunjukkan komitmennya untuk meningkatkan kualitas hidup melalui kegiatan positif.

 

Tinggalkan Balasan