Polres Pesawaran Gelar Simulasi Sispamkota, Siagakan Personel Hadapi Potensi Gangguan Kamtibmas jelang 1 Tahun Kabinet Merah Putih

6detikcom, Polres Pesawaran , Polda Lampung – Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang peringatan 1 (satu) tahun Kabinet Merah Putih, Polres Pesawaran menggelar Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) di Lapangan Pemkab Pesawaran, Jumat (17/10/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K., dan diikuti jajaran Forkopimda Kabupaten Pesawaran, di antaranya Asisten III Bidang Administrasi Umum , Ketua Pengadilan Negeri Gedong Tataan, Danramil Kedondong, serta perwakilan dari Kejaksaan Negeri, BPBD, Dinas Kesehatan, Dinas PMD, Dinas Perhubungan, Satpol PP, dan anggota DPRD Kabupaten Pesawaran.

Selain unsur pemerintah daerah, kegiatan juga melibatkan personel gabungan dari TNI, Satpol PP, Damkar, dan tenaga kesehatan, sebagai bentuk sinergitas lintas sektor dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Pesawaran.

Sebelum pelaksanaan simulasi, Apel kesiapan dipimpin oleh Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K,. Dalam arahannya, AKBP Heri menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kesiapsiagaan dan sinergi seluruh elemen dalam menjaga keamanan serta kenyamanan masyarakat di Kabupaten Pesawaran.

“Kegiatan ini menjadi momentum untuk menyatukan Presepsi dalam menghadapi situasi kontijensi. Personel harus memahami aturan, bertindak sesuai prosedur, dan selalu mengedepankan tindakan humanis. Tugas kita adalah mengamankan, bukan berhadapan dengan masyarakat,” tegas Kapolres.

Kegiatan dilanjutkan dengan simulasi pengendalian massa, dimulai dari deteksi dini, langkah preventif, hingga penanganan demonstrasi secara bertahap menggunakan formasi Dalmas Awal dan Dalmas Lanjut. Simulasi ini menjadi ajang evaluasi kesiapan personel, perlengkapan, serta sistem komando pengendalian Polres Pesawaran.

“Polri Presisi hadir untuk memastikan situasi tetap stabil dan masyarakat merasa aman. Melalui Sispamkota ini, kita pastikan seluruh personel siap dan solid dalam menghadapi setiap kemungkinan di lapangan,” Imbuh Kapolres.

Pelaksanaan simulasi berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Seluruh peserta menunjukkan disiplin dan kerja sama yang baik, Kegiatan ini sekaligus menegaskan komitmen Polres Pesawaran bersama TNI dan seluruh Forkopimda untuk terus bersinergi menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan masyarakat Kabupaten Pesawaran, sejalan dengan semangat Polri Presisi.(red)

Polresta Bandar Lampung Gelar Simulasi Sispamkota Perkuat Senergi TNI-Polri.

6detikcom, Bandar Lampung – Guna memastikan kesiapan dan kewaspadaan dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polresta Bandar Lampung menggelar Simulasi Sispamkota (Sistem Pengamanan Kota), Jumat (17/10/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.40 WIB ini merupakan bagian dari persiapan menyongsong masa satu tahun Kabinet Merah Putih dan ditandai dengan kehadiran serta komitmen kuat dari Dandim 0410/KBL, Kolonel Arm Roni Hermawan, S.H., M.M.

Simulasi yang dipusatkan di Mapolresta Bandar Lampung ini dihadiri oleh sejumlah pimpinan instansi terkait, yang mencerminkan kolaborasi solid TNI-Polri. Kehadiran Dandim 0410/KBL, Kolonel Arm Roni Hermawan, beserta Pgs Pasi Ops/Danramil 410-04/TKT, Mayor Kav Joko Subroto, menegaskan peran strategis TNI sebagai kekuatan pendukung utama dalam operasi pengamanan ini. Turut hadir Kapolresta Bandar Lampung, AKBP. Alfret Jacob Tilukay, S.I.K., M.Si.; Ketua Pengadilan Negeri (PN) Tanjung Karang, Nelson Angkat, S.H., M.H.; Wakapolresta Bandar Lampung, AKBP. Erwin Irawan; beserta seluruh Pejabat Utama (PJU) Polresta Bandar Lampung dan perwakilan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kapolresta Bandar Lampung secara khusus menyoroti sinergi dengan TNI. “Polri tidak dapat bekerja sendiri. Keberhasilan pengamanan kota melibatkan unsur TNI, dalam hal ini Kodim 0410/KBL yang diwakili langsung oleh Bapak Dandim, sebagai pendukung utama, pemerintah daerah, dan seluruh lapisan masyarakat,” ujar AKBP. Alfret Jacob Tilukay.

Secara terpisah, Dandim 0410/KBL, Kolonel Arm Roni Hermawan, menyampaikan dukungan penuh dan kesiapan satuan di bawah komandonya. “Kami siap bersinergi dan mendukung penuh langkah-langkah Polresta Bandar Lampung dalam pengamanan kota. Kesiapan personel dan taktik kami telah disiapkan untuk mendukung tugas pokok ini, demi terciptanya kondisi yang aman dan kondusif,” tegas Dandim Roni Hermawan. Pernyataan ini semakin mengukuhkan koordinasi yang telah berjalan dengan baik antara kedua institusi.

Kapolresta menambahkan, simulasi ini bertujuan untuk menciptakan situasi pertahanan dan keamanan (Hankam) yang positif serta memperkuat sinergi. Prosedur pengamanan akan disesuaikan dengan eskalasi situasi, mulai dari hijau, kuning, hingga merah, dengan prinsip utama perlindungan HAM.

Rangkaian acara simulasi, yang meliputi pembukaan, penjelasan strategi melalui Tactical Floor Game (TFG), dan simulasi lapangan, berjalan lancar dan berakhir pada pukul 10.50 WIB dalam kondisi aman.(red)

Tingkatkan Kesadaran Berkendara Aman, Satlantas Polresta Bandar Lampung Gelar Safety Campaign dan Safety Riding

6detikcom, Bandar Lampung – Satlantas Polresta Bandar Lampung menggelar kegiatan sosialisasi Safety Riding di Aula Mapolresta setempat, Selasa (15/10/2025).

Kegiatan ini secara resmi dibuka oleh Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay didampingi Kasat Lantas, Kompol Ridho Rafika serta diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari perwakilan PT Jasa Raharja Cabang Lampung, tim Penanggulangan Pertama Gawat Darurat (PPGD) RS Hermina Bandar Lampung, hingga komunitas ojek online yang menjadi mitra penting dalam aktivitas transportasi harian masyarakat.

Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay dalam sambutannya menekankan pentingnya kesadaran berkendara aman bagi seluruh lapisan masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut, peserta mendapatkan pemaparan komprehensif mengenai teknik berkendara yang aman, etika berlalu lintas, serta berbagai faktor penyebab kecelakaan yang kerap terjadi di jalan raya.

Selain itu, tim PPGD RS Hermina turut memberikan pelatihan dasar penanganan pertama pada korban kecelakaan lalu lintas. Materi ini meliputi cara mengamankan lokasi kejadian, penilaian awal kondisi korban, hingga teknik pertolongan pertama sebelum tim medis tiba di lokasi.

Perwakilan dari PT Jasa Raharja Lampung juga menyampaikan informasi terkait hak dan kewajiban pengguna jalan dalam memperoleh jaminan kecelakaan, serta proses klaim santunan bagi korban kecelakaan lalu lintas sesuai ketentuan yang berlaku.

Kasat Lantas Polresta Bandar Lampung, Kompol Ridho Rafika menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Satlantas dalam menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kota Bandar Lampung.

“Sosialisasi ini bertujuan membangun budaya tertib berlalu lintas yang dimulai dari kesadaran individu, khususnya bagi pengendara roda dua, Kami berharap para peserta dapat menjadi agen perubahan di lingkungannya masing-masing, menyebarkan pengetahuan yang didapat hari ini demi keselamatan bersama,” tegas Kompol Ridho.

Dalam kegiatan ini juga, para driver ojek online mendapatkan sertifikat dan brevet pelopor keselamatan berlalu lintas.(red)

Babinsa Koramil 410-04/TKT Kodim 0410/KBL Cegah Eskalasi, Bubarkan Tawuran Pelajar di Bawah Fly Over Kalibalau Kencana

6detikcom, Bandar Lampung, 13 Oktober 2025 – Tindakan cepat dan tegas dari Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 410-04/TKT Kodim 0410/KBL, Serma Selamet, berhasil meredam dan membubarkan aksi tawuran antar pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) di bawah Fly Over Kalibalau Kencana, Kelurahan Kalibalau Kencana, Kecamatan Kedamaian, Kota Bandar Lampung, pada Senin (13/10/2025) pukul 18.50 WIB. Intervensi yang dilakukan secara profesional ini berhasil mencegah eskalasi kekerasan yang dapat berakibat lebih fatal.

Berdasarkan pantauan di lapangan, insiden berawal ketika sebuah rombongan pelajar SMA yang melintas menggunakan sepeda motor dari arah Rajabasa menuju Panjang berpapasan dengan sekelompok pelajar lain yang sedang berkumpul di lokasi. Aksi saling provokasi pun terjadi dan memicu ketegangan, yang kemudian bereskalasi menjadi keributan massal setelah salah satu pelajar dari rombongan melintas melepaskan kembang api ke arah kelompok lainnya. Keributan yang berlangsung sekitar 10 menit ini segera diakhiri berkat kehadiran dan langkah de-eskalasi yang dilakukan oleh Serma Selamet. Berkat upayanya, massa akhirnya dapat dibubarkan dan meninggalkan tempat kejadian.

Dalam insiden tersebut, satu orang pelajar dilaporkan menjadi korban pukulan dengan benda tumpul yang diduga kayu. Korban telah dievakuasi oleh rekan-rekannya dari lokasi dan kondisi fisiknya dinyatakan tidak mengalami cedera parah.

Kejadian ini kembali menegaskan bahwa fenomena tawuran remaja, khususnya di akhir pekan dan malam hari, masih menjadi perhatian serius di Kota Bandar Lampung. Sebelumnya, aksi serupa juga dilaporkan terjadi di flyover Kali Balok yang melibatkan remaja dengan menggunakan senjata tajam.

Melalui pernyataannya, Serma Selamet selaku Babinsa Koramil 410-04/TKT Kodim 0410/KBL menegaskan komitmennya untuk terus berkoordinasi dengan seluruh elemen masyarakat dan Kepolisian guna mengintensifkan patroli dan pemantauan di titik-titik rawan, terutama pada malam hari dan akhir pekan. Upaya pencegahan dini dan pendekatan edukatif kepada para remaja dan pelajar akan terus dilakukan sebagai bagian dari pembinaan teritorial.

Kami mengimbau kepada orang tua, institusi pendidikan, dan masyarakat untuk turut aktif berperan serta dalam mengawasi aktivitas anak-anak dan remaja, serta menciptakan lingkungan yang positif bagi pertumbuhan karakter mereka. Sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat adalah kunci utama dalam memutus mata rantai kekerasan demi mewujudkan keamanan dan ketertiban umum di Kota Bandar Lampung.-(red)

Tinjau Pos Ronda Malam, Bhabinkamtibmas Polsek Padang Cermin Perkuat Kamtibmas DI Desa Binaan

6detikcom, Polres Pesawaran – Dalam rangka memperkuat sistem keamanan lingkungan (Siskamling) dan mendekatkan diri dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Padang Cermin, AIPTU NIKKO MULYANTO, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke desa binaannya, Desa Kalirejo, Kecamatan Way Ratay, Kabupaten Pesawaran.

Kegiatan yang dilakukan pada hari Senin malam, 13 Oktober 2025, ini berfokus pada pengecekan dan kontrol langsung terhadap pelaksanaan kegiatan pos ronda di Dusun Kalirejo, RT 02/RW 01.

Peran Sentral Pos Ronda Jaga Keamanan Malam
AIPTU Nikko Mulyanto hadir di lokasi untuk memastikan kegiatan ronda berjalan efektif sesuai jadwal, yaitu mulai Pukul 22.00 WIB hingga 04.00 WIB. Pengecekan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Padang Cermin dalam memelihara situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) secara swakarsa.

Dalam kunjungannya, Bhabinkamtibmas memberikan apresiasi kepada warga yang aktif berpartisipasi dalam ronda malam. Ia juga menyampaikan imbauan Kamtibmas, menekankan pentingnya kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminalitas, seperti pencurian dan kejahatan lainnya, terutama pada jam-jam rawan.
“Siskamling, khususnya kegiatan ronda malam, adalah benteng utama keamanan di tingkat desa. Kehadiran kami di sini adalah untuk memotivasi sekaligus memastikan bahwa keamanan lingkungan terjaga optimal atas partisipasi aktif masyarakat,” ujar AIPTU Nikko Mulyanto.

Polsek Padang Cermin berkomitmen untuk terus bersinergi dengan aparat desa dan masyarakat melalui kegiatan sambang rutin guna menjaga stabilitas Kamtibmas di seluruh wilayah hukumnya.(red)

 

Gondol Harta Orang Tua, Sepasang Pasutri di gelandang ke Polsek Tegineneng, Kerugian Capai 43 juta

6detikcom, Polres Pesawaran, Polda Lampung – Dalam waktu singkat, Tim Tekab 308 Presisi Polsek Tegineneng Polres Pesawaran berhasil mengungkap kasus tindak pidana pencurian dengan pemberatan (Curat) yang dilakukan oleh sepasang suami istri. Mirisnya, pelaku wanita merupakan anak kandung dari korban sendiri.

Kasus ini terjadi di Dusun Srimulyo, Desa Gerning, Kecamatan Tegineneng, Kabupaten Pesawaran, pada Kamis (9/10/2025) sekitar pukul 08.00 WIB.
Korban diketahui bernama Jami binti Saidi (alm), warga setempat, mengalami kerugian mencapai Rp43,65 juta, terdiri dari uang tunai, perhiasan emas, dan barang berharga lainnya.

Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K.,M.I.K., Melalui Kapolsek Tegineneng AKP Davit Herlis, S.H. menjelaskan, pengungkapan berawal dari laporan korban yang menyadari uang serta perhiasannya raib dari lemari pakaian di rumahnya.

“Korban baru menyadari saat hendak mengambil uang simpanan di dalam toples di lemari. Setelah diperiksa, uang serta emas yang disimpan sudah tidak ada,” terang Kapolsek.

Dari laporan tersebut, Tekab 308 Presisi Polsek Tegineneng yang dipimpin oleh PS. Kanit Reskrim Bripka Bahrun Ilmi langsung melakukan penyelidikan hingga akhirnya pada Minggu (12/10/2025) pukul 12.00 WIB, tim berhasil mengamankan dua tersangka — pasangan suami istri Marsih (33) dan Siregar (33) di sebuah kontrakan wilayah Bandar Lampung.

“Dari hasil pemeriksaan, pelaku wanita ternyata adalah anak kandung korban. Ia melakukan pencurian saat rumah dalam keadaan kosong dengan menggunakan Anak kunci yang Pelaku sebelumnya sudah mengetahui dimana di sembunyikan oleh korban. ” jelas AKP Davit Herlis.

Pelaku Marsih masuk ke rumah korban melalui pintu belakang, mengambil uang dan perhiasan yang disimpan dalam lemari, sementara suaminya Siregar menunggu di pasar untuk menghindari kecurigaan warga. Setelah berhasil, keduanya melarikan diri ke Bandar Lampung dan menyembunyikan hasil curian.

Dari tangan kedua tersangka, petugas berhasil mengamankan sejumlah barang bukti, di antaranya:

–Uang tunai lebih dari Rp11 juta dalam berbagai pecahan,

–Dua unit sepeda motor (Yamaha Mio Z dan Honda Vario 160),

–Satu unit handphone Vivo V15 berisi akun GoPay dengan saldo Rp10 juta,

–Kunci duplikat yang digunakan saat beraksi,

–Serta beberapa nota pembelian emas antam hasil penjualan barang curian.

Kedua pelaku kini diamankan di Mapolsek Tegineneng untuk menjalani proses hukum lebih lanjut. Mereka dijerat dengan Pasal 363 KUHPidana tentang Pencurian dengan Pemberatan, dengan ancaman hukuman maksimal tujuh tahun penjara.

Kapolsek Tegineneng menegaskan bahwa keberhasilan pengungkapan ini merupakan bentuk nyata komitmen Polsek Tegineneng dan Polres Pesawaran dalam menegakkan hukum secara profesional dan humanis, sejalan dengan semangat Polri Presisi.
“Tidak ada tempat bagi pelaku kejahatan di wilayah hukum Polsek Tegineneng. Kami akan terus hadir memberikan rasa aman kepada masyarakat,” tegas AKP Davit Herlis, S.H. /(spr/red)

Tingkatkan Nasionalisme,40 Siswa SD Tunas Mekar Ikuti Kegiatan Bela Negara DI Koramil 410-04/TKT

6detikcom, Bandar Lampung, 9 Oktober 2023 – Sebanyak 40 siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) Tunas Mekar Indonesia antusias mengikuti kegiatan bela negara yang diselenggarakan di halaman Koramil 410-04/Tanjung Karang Timur (TKT), Selasa pagi. Kegiatan yang dipandu langsung oleh para Babinsa (Bintara Pembina Desa) ini dirancang untuk menanamkan rasa cinta tanah air, kedisiplinan, dan nasionalisme kepada generasi penerus bangsa.

Kegiatan diawali dengan upacara bendera yang khidmat, sebagai fondasi utama dalam membangun kedisiplinan dan menghormati simbol negara. Para siswa dengan penuh semangat kemudian mengikuti serangkaian materi Peraturan Baris-Berbaris (PBB) untuk melatih ketertiban dan konsentrasi. Tidak hanya itu, para Babinsa juga menyelipkan permainan-permainan edukatif yang dirancang khusus untuk melatih kekompakan tim, kepemimpinan, dan rasa tanggung jawab di antara para peserta.

Salah seorang Babinsa Koramil 410-04/TKT dalam kesempatan tersebut menekankan bahwa konsep bela negara memiliki makna yang luas. “Kegiatan ini bertujuan menanamkan cinta tanah air dan nilai-nilai kebangsaan sejak dini. Penting untuk dipahami bahwa belajar bela negara tidak hanya tentang perang, tetapi juga tentang membangun karakter yang berdisiplin, bersatu, dan bertanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di lingkungan masyarakat,” ujarnya.

Kepala Sekolah SD Tunas Mekar Indonesia menyambut baik dan mengapresiasi inisiatif serta dukungan penuh dari Koramil 410-04/TKT. “Ini adalah pengalaman konkret yang sangat berharga bagi pembentukan karakter siswa. Melalui kegiatan seperti ini, nilai-nilai patriotisme dan kebangsaan tidak hanya diajarkan secara teori di dalam kelas, tetapi juga dipraktikkan langsung dengan bimbingan dari TNI yang merupakan pelindung negara. Kami berharap kerja sama seperti ini dapat terus berlanjut,” tuturnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi stimulus bagi sekolah-sekolah lain untuk turut serta aktif dalam membina karakter generasi muda yang mencintai tanah airnya dan siap berkontribusi positif bagi bangsa dan negara.

Tentang Koramil 410-04/TKT:
Koramil 410-04/Tanjung Karang Timur merupakan bagian dari Komando Rayon Militer yang berperan aktif dalam pembinaan teritorial dan kemanunggalan TNI dengan rakyat,termasuk melalui program-program pembinaan generasi muda di wilayahnya.(Red)

Tekab 308 Presisi Polsek Tegineneng Gelandang Tiga Pelaku Gondol 7 Ekor Sapi ke Mapolsek

6detikcom, Polres Pesawaran Polda Lampung – Tim Tekab 308 Presisi Polsek Tegineneng Polres Pesawaran, Polda Lampung, berhasil mengungkap sindikat pencurian ternak sapi yang meresahkan warga. Dalam operasi dini hari, petugas meringkus 3 (tiga) pelaku di wilayah Lampung Timur setelah sebelumnya menggondol 7 (tujuh) ekor sapi dari beberapa kandang warga di Kecamatan Tegineneng. Selasa (7/10/2025).

Ketiga pelaku masing-masing berinisial M (35), S (19), dan N (36). Mereka diduga terlibat dalam 3 (tiga) aksi pencurian di Desa Trimulyo, Margorejo, dan Gedung Gumanti. Para pelaku menggunakan truk colt diesel warna kuning BE 6871 JN serta peralatan seperti gunting kawat dan senter untuk melancarkan aksinya.

Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K., melalui Kapolsek Tegineneng AKP Davit Herlis, S.H., menjelaskan bahwa para pelaku berhasil diamankan bersama barang bukti berupa 1 (satu) unit truk, 4 (empat) unit handphone, 1 (satu) bilah golok, dan perlengkapan lainnya. Ketiganya kini digelandang ke Mapolsek Tegineneng guna proses penyidikan lebih lanjut.

“Langkah cepat ini merupakan wujud nyata komitmen Polres Pesawaran dalam menjaga rasa aman masyarakat, khususnya para peternak. Kami juga mengimbau warga agar terus meningkatkan kewaspadaan serta segera melapor jika mengetahui aktivitas mencurigakan di lingkungannya,” tegas AKP Davit Herlis.(red)

Panen Sayur Kangkung, Lapas Narkotika Bandar Lampung Dukung Ketahanan Pangan Nasional

6detik.com, Bandar Lampung – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung melaksanakan panen raya kangkung sebagai bagian dari upaya mendukung Program Akselerasi Ketahanan Pangan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan. Selasa (22/04/2025).

 

Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung, Ade Kusmanto, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan berkelanjutan yang bertujuan membekali warga binaan dengan keterampilan praktis, terutama dalam bidang pertanian.

“Kami ingin warga binaan tidak hanya menjalani masa pidana, tetapi juga mendapat kesempatan membangun keterampilan dan semangat produktif. Panen raya ini menjadi bukti bahwa lapas bisa menjadi pusat kegiatan positif,” ujar nya

 

Sejumlah sayuran kangkung berhasil dipanen dari lahan pertanian yang dikelola langsung oleh warga binaan di lingkungan lapas. Hasil panen ini tidak hanya digunakan untuk konsumsi internal, tetapi juga berpotensi untuk dipasarkan, sebagai langkah awal pemberdayaan ekonomi hasil narapidana.

Program pertanian ini selaras dengan instruksi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan agar seluruh unit pelaksana teknis di lingkungan pemasyarakatan memanfaatkan lahan yang ada untuk mendukung ketahanan pangan nasional.

“Selain itu, kegiatan ini juga memperkuat peran Lapas sebagai lembaga pembinaan, bukan sekadar tempat menjalani hukuman,”jelasnya.

Lapas Narkotika Bandar Lampung berkomitmen mengembangkan program serupa dengan menambah komoditas pertanian lain dan memperluas kerja sama dengan instansi luar.

“Diharapkan, warga binaan yang mengikuti program ini dapat memiliki keterampilan yang berguna saat kembali ke masyarakat,”pungkasnya,(iql)

Peringati HBP Ke-61, Gabungan TNI, POLRI, dan BNN Turun ke Lapas Narkotika Lampung Lakukan Razia dan Tes Urine Narapidana

6detik.com, Bandar Lampung – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Lampung menggelar razia gabungan yang melibatkan unsur TNI, POLRI, dan Badan Narkotika Nasional (BNN), Rabu malam (16/04).

Razia tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Lampung, Jalu Yuswa Panjang, dan didampingi oleh Kepala Lapas Narkotika Bandar Lampung, Ade Kusmanto. Hadir pula Kepala BNNK Lampung Selatan, AKBP Rahmat Hidayat, beserta jajaran.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjen PAS) Lampung, Jalu Yuswa Panjang mengatakan , Kegiatan ini merupakan wujud sinergi antar instansi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pemasyarakatan.

“Razia gabungan ini menjadi bagian dari komitmen kita dalam menciptakan lapas yang bersih dari narkoba dan barang-barang terlarang lainnya,” tegas Jalu usai Razia

Petugas gabungan menyisir seluruh blok hunian warga binaan dengan melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kamar dan barang-barang pribadi narapidana.

Kepala Lapas Narkotika Bandar Lampung, Ade Kusmanto, menegaskan bahwa kegiatan razia ini merupakan bentuk nyata dari deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban.

“Ini adalah bukti nyata bahwa sinergi antara pemasyarakatan, TNI, POLRI, dan BNN berjalan dengan baik. Kami akan terus berupaya menciptakan kondisi lapas yang aman, bersih, dan kondusif,” tambah Ade Kusmanto.

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, dilakukan pula tes urine secara acak terhadap sejumlah warga binaan, bekerja sama dengan BNNK Lampung Selatan.

“Hasil dari tes urine tersebut seluruhnya menunjukkan hasil negatif, menandakan tidak adanya indikasi penggunaan narkotika di kalangan warga binaan,”jelas Kalapas

Kepala BNNK Lampung Selatan, AKBP Rahmat Hidayat, turut menyampaikan apresiasinya terhadap pelaksanaan kegiatan ini. “Kami mengapresiasi kegiatan razia gabungan yang dilakukan Lapas Narkotika Bandar Lampung dalam rangka memperingati HBP ke-61. Ini merupakan langkah positif yang patut didukung bersama,”pungkasnya.(Iql)