
BANDAR LAMPUNG — Wali Kota Bandar Lampung, Hj. Eva Dwiana, memimpin Apel Kebangsaan dan Kesiapsiagaan Bencana 2025 yang digelar di Lapangan Saburai, Rabu (5/11/2025). Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Pahlawan dengan tema “Memaknai Hari Pahlawan dengan Kesiapsiagaan.”
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota tidak hanya memimpin jalannya apel, tetapi juga menyapa langsung seluruh peserta upacara yang terdiri dari Wakil Wali Kota, jajaran Forkopimda, Kepala OPD, camat, lurah, serta unsur TNI–Polri, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Linmas se-Kota Bandar Lampung.
Wali Kota beri apresiasi

Dengan penuh semangat, Wali Kota memberikan apresiasi atas kesiapan seluruh peserta yang hadir. Kehadiran berbagai unsur lintas sektor ini menjadi bukti kuatnya sinergi dalam menjaga keamanan dan ketangguhan kota.
Dalam amanatnya, Eva Dwiana menegaskan bahwa semangat Hari Pahlawan harus menjadi inspirasi untuk terus memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.
“Semangat kepahlawanan bukan hanya mengenang masa lalu, tetapi juga tentang keberanian kita menjaga dan melindungi masyarakat hari ini,” tegasnya.
Menyiapkan langkah antisipasi

Wali Kota juga mengimbau seluruh jajaran untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung. Ia meminta setiap pemangku kepentingan menyiapkan langkah antisipasi dan memastikan koordinasi tetap berjalan dengan baik.
Apel gabungan ini menjadi bentuk nyata kolaborasi Pemerintah Kota Bandar Lampung bersama TNI–Polri dalam upaya membangun kota yang tangguh terhadap bencana. Melalui kerja sama lintas sektor — pemerintah, relawan, akademisi, dunia usaha, dan masyarakat — diharapkan kesiapsiagaan semakin meningkat dan Bandar Lampung siap menghadapi berbagai tantangan ke depan.