Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung Perkuat Komitmen Bangun Zona Integritas

 

Bandar Lampung – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung menyelenggarakan acara penandatanganan komitmen bersama untuk pembangunan Zona Integritas, disertai perjanjian kinerja dan pakta integritas pada Kamis (23/01/2025).

Langkah ini menjadi bagian dari upaya strategis dalam menciptakan tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan akuntabel di lingkungan Lapas Narkotika.

Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung, Ade Kusmanto, menegaskan bahwa pembangunan Zona Integritas bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan publik, memberantas praktik korupsi, dan memperkuat sistem birokrasi yang bersih.

“Pembangunan Zona Integritas adalah wujud nyata komitmen kami dalam menciptakan lingkungan kerja yang bebas dari korupsi. Dengan komitmen ini, kami berharap dapat menerapkan nilai-nilai reformasi birokrasi di setiap aspek pelayanan,” ujarnya.

Penandatanganan perjanjian kinerja dan pakta integritas oleh seluruh pegawai Lapas juga menjadi bentuk tanggung jawab bersama dalam mencapai tujuan pembangunan Zona Integritas yang telah ditetapkan.

“Setiap pegawai di Lapas Narkotika memiliki peran penting untuk menjalankan tugasnya dengan penuh integritas, transparansi, dan dedikasi, sehingga dapat menciptakan Lapas yang lebih baik,” tambahnya.

Dengan komitmen yang kuat, Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung optimistis dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat sekaligus mendukung visi dan misi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, khususnya dalam mewujudkan sistem pemasyarakatan yang bersih, profesional, dan akuntabel.

 

Tinggalkan Balasan